GTPPC-19 Babel : Positif 148, Sembuh 127, Pasien Dirawat 19

Thu, 25 June 2020 09:02 PM
GTPPC-19 Babel : Positif 148, Sembuh 127, Pasien Dirawat 19

PANGKALPINANG - Satu lagi Pasien Corona di Bangka Belitung dinyatakan sembuh pada hari ini, Kamis (25/6/2020). Kabar gembira tersebut dibenarkan oleh Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 (GTPPC-19) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Andi Budi Prayitno.

 

Andi mengatakan pasien yang sembuh, merupakan pasien Covid-19 Asal Belitung, T-S/pasien 1075, 71 tahun, laki-laki, beralamat di Jalan Air Kelapa Raya, Air Merbau, Tanjung Pandan, Belitung. 

 

"Pasien ini Sejak 6 juni 2020 menjalani karantina di ruang isolasi RSUD dr H Marsidi Judono Tanjung Pandan, Belitung dan alhamdulilah dari swab test pada 22 dan 23 Juni 2020 diperoleh hasil negatif," katanya di Pangkalpinang, Kamis (25/6).

 

Dengan terus bertambahnya, pasien Covid-19 yang sembuh ini menunjukkan perkembangan yang baik dari provinsi Bangka Belitung, ditambah lagi sampai Saat ini terhitung sejak 5 (Lima) hari terakhir tidak ada penambahan konfirmasi positif di Babel.

 

Dengan begitu artinya total konfirmasi kasus Covid-19 masih sama dengan hari sebelumnya yakni 148 kasus, dimana 127 diantaranya sudah dinyatakan sembuh, 2 meninggal dunia dan tersisa 19 pasien yang masih dalam perawatan.

 

Kendati pasien positif tidak bertambah, namun kewaspadaan tetap harus dilakukan, hal ini jika melihat angka Orang Tanpa Gejala (OTG) terus mengalami kenaikan meskipun tak terlalu signifikan.

 

Tercatat untuk saat ini, Orang Tanpa Gejala (OTG) di Babel berjumlah 3006 (bertambah ️14), dalam proses pemantauan: 451 (bertambah ️6), selesai pemantauan: 2555. Untuk jumlah Orang dalam Pemantauan ODP berjumlah 1095 (bertambah 3), dalam proses pemantauan: 23 (bertambah 1), selesai pemantauan: 1072, Sementara Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 121 (bertambah 3), dalam proses pengawasan: 13 (bertambah 3), selesai pengawasan: 108.

 

Sementara itu untuk, Kompilasi Jumlah Spesimen Swab Test (PCR/TCM) hingga saat inj jumlah yang sudah diperiksa sebanyak 1733 (kemarin 1728), Sampel Positif sebanyak 148, Sampel Negatif sebanyak 1528 (kemarin 1526) dan yang tengah dalam proses pemeriksaan Berjumlah 57 spesimen (kemarin 54).

 

Lebih lanjut, Ia tetap mengingatkan agar masyarakat tidak lengah menyikapi Covid-19 di Babel, meskipun tingkat kesembuhan 80 persen, namun masyarakat harus tetap waspada, mengingat penyebaran virus Corona di Babel, bukan lagi import Case tetapi sudah transmisi lokal.

 

"Sudah sepatutnya ini menjadi motivasi bagi kita semua untuk terus menjaga soliditas dan merawat solidaritas dalam ikhtiar bersama memutus mata rantai penyebaran dan penularan Covid-19 maupun kesiapsiagaan menanggulangi pandemi Covid-19 di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung," ulasnya.

 

Karenanya, kedisiplinan kita dalam menerapkan Protokol Kesehatan serta mempraktikkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) adalah salah satu kunci pencegahan agar kita, keluarga, kerabat, dan orang-orang terdekat kita, serta masyarakat di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung tidak terpapar Covid-19.Jaga diri, jaga orang lain. Saling mengingatkan, saling menguatkan," tutup ABP. [Tim]